FAKULTAS USHULUDDIN IIQ AN NUR GELAR KULIAH UMUM

IMG 20181028 WA0003 - FAKULTAS USHULUDDIN IIQ AN NUR GELAR KULIAH UMUM

Kamis, 25 Oktober 2018 Fakultas Ushuluddin IIQ An Nur Yogyakarta menyelenggarakan kuliah umum bertemakan “Dinamika Kajian Al-Quran antara Timur dan Barat.” Pada kuliah umum kali ini, Fakultas Ushuluddin menghadirkan narasumber Dr. Phill. Munirul Ikhwan, Lc. MA.

Kuliah umum yang diadakan di Auditorium IIQ An Nur itu dihadiri oleh 92 mahasiswa Fakultas Ushuluddin. Dosen-dosen Fakultas Ushuluddin pun turut hadir dalam kuliah umum tersebut.

Dr. Munir menjelaskan secara gamblang terkait perbedaan dan persamaan antara kajian Alquran di Barat dan Timur. Sehingga, Imam sebagai salah satu dosen Fakultas Usuluddin berharap agar para mahasiswa dapat mengikuti jejak Dr. Munir setelah mendapatkan penjelasan tentang tema yang diusung, yakni menjadi seorang yang ahli di bidang Alquran.

“Dengan adanya kuliah umum itu, para dosen Fakultas Ushuluddin mengharapkan mahasiswa memiliki gambaran kajian Alquran di Barat dan Timur hingga bisa mengikuti jejak bapak Munir dalam menuntut ilmu,” kata Khoirul Imam S. Th. I., M. Hum. selaku moderator.

Kuliah umum yang berlangsung dari pukul 14.00-15.30 WIB itu berjalan lancar. Para mahasiswa pun sangat antusias. Hal ini terbukti dari diajukannya pertanyaan-pertanyaan kritis dari mahasiswa. (Febiola)